Praktik Terbaik dalam Operasional Gudang

Praktik Terbaik dalam Operasional Gudang

Dipublikasikan pada: 02 May 2024

GUDANG merupakan tautan tak terpisahkan dalam rantai pasukan modern, untuk memastikan produk yang benar diantarkan dalam kuantitas yang benar, dalam koalisi yang baikm pada waktu yang diinginkan dengan dokumentasi yang benar; artinya, pesanan yang sempurna, manajemen gudang yang efektif bersifat vital dalam meminimalkan biaya dan memastikan operasional yang efisien pada rantai pasokan manapun.

Gudang terutama harus menjadi titik trans-shipment tempat seluruh barang yang diterima dapat dikirim secepat, seefektif, dan seefisien mungkin. Proses-proses dasar pada manajemen gudang tetap sama sepanjang masa.

Pada edisi kedua ini terdapat lebih banyak lagi studi kasus dari perusahaan-perusahaan yang telah mencapai perbaikan dan penghematan biaya melalui penerapan teknologi dan peralatan baru, proses yang leboh ramping, dan inisiatif lingkungan. Terdapat pula lebih banyak foto peralatan dan juga tautan ke video-video tentang cara kerja peralatan dan teknologi tersebut.

Gudang terus memainkan peran utama dalam rantai pasokan dan akan terus demikian untuk peramalan masa depan, meskipun gudang-gudang ini muncul dengan penyamaran yang berbeda.

Pertumbuhan pusat-pusat pemenuhan kebutuhan untuk e-commerce, misalnya, pasti mengubah landscape pergudangan. Stok barang jadi perlu disimpan sedekat mungkin dengan titik konsumsi untuk mengurangi biaya transportasi yang terus meningkat dan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan atas pengantaran yang tuntutannya semakin meningkat pula.

Penulis memberi update tentang kemajuan saat ini dan di masa depan dalam manajemen gudang sembari tetap menangani isu-isu yang menantang manajer saat ini.

Gudang berkembang, gudang telah bergerak cepat dan sebagai hasilnya, peluang-peluang untuk memperbaiki efisiensi dan efektivitas dalam gudang terus-menerus diperkenalkan.

Penerapan otomatisasi yang canggih, robotika, dan sistem software yang lebih maju ke da;am operasional gudang secara potensiap logistic, yang biasa diperbandingkan dengan penggunaan roda pada ribuan tahun lalu.

Kemajuan-kemajuan teknologi ini cenderung menyebabkan pengurangan staf yang signifikan dan meningkatkan efisiensi. Namun demian, kehadirannya membutuhkan biaya.

Bab 1 dan 2 membahas peran gudang dan manajer gudang dalam rantai pasokan saat ini. Dalam bab-bab ini kita juga mengamati salah satu tantangan utama manajer gudang menarik dan mempertahankan staf yang berkualitas.

Di bab 3 hingga 7 menganalisis proses-proses dalam gudang secara terpisah, menguraikan area-area di mana biaya dapat ditekan sambil meningkatkan produktivitas melalui penggunaan teknologi dan metode-metode yang diperbaiki.

Bab 8 hingga 10 melakukan tinjauan rinci mengenai peralatan yang digunakan di gudang, termasuk sistem manajemen gudang peralatan penanganan dan penyimpanan.

Selanjutnya, bab 11 dan 12 membahas bagaimana menentukan sumber daya dan menghitung biaya gudang. Bab 13 dan 14 melihat pengukurannya kinerja secara rinci dan juga peluang yang bisa dikerjakan oleh sumber daya luar (outsourcing).

Bab 15 dan 16 memberikan wawasan ke area-area yang memakan persentase waktu harian manajer yang signifikan saat ini. Ini termasuk kesehatan dan keselamatan kerja serta tekanan berkelanjutan pada perusahaan untuk mengurangi efek operasional logistic terhadap lingkungan. Sebagai penutup, bab terakhir melihat kemajuan saat ini pada pergudangan dan mencoba memprediksi masa depan.

Judul               : Manajemen Pergudangan Edisi Kedua

Penulis             : Gwynne Richards

Penerbit           : Erlangga

Terbit               : 2019

Tebal               : XVI + 392 Halaman

Sumber            : Harian Fajar Makassar


Tags:

Tautan disalin
https://www.erlangga.co.id/berita-event/news/praktik-terbaik-dalam-operasional-gudang

Rekomendasi Berita Lainnya